Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Koramil 0823/09 Jangkar Laksanakan Pengamanan dan Monitoring Keberangkatan KMP Wicitra Dharma I

Koramil 0823/09 Jangkar Laksanakan Pengamanan dan Monitoring Keberangkatan KMP Wicitra Dharma I

Situbondo – Dalam rangka menjamin keamanan dan kelancaran arus penumpang laut, anggota Koramil 0823/09 Jangkar melaksanakan kegiatan pengamanan dan monitoring keberangkatan kapal penyeberangan di Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Selasa (04/01/2026).

Kegiatan pengamanan dan monitoring ini dilakukan sejak pukul 07.00 WIB hingga selesai, tepatnya pada proses keberangkatan KMP Wicitra Dharma I yang melayani rute Pelabuhan Jangkar menuju Pulau Sapudi, Madura.
Babinsa Koramil 0823/09 Jangkar Sertu R. Samosir turut terjun langsung ke lapangan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar, mulai dari pemeriksaan penumpang, manifest kapal, hingga proses naik kapal.

Pengamanan ini dilaksanakan secara terpadu bersama unsur terkait, di antaranya Kamla Jangkar, Polairud, UPT PPR Banyuwangi, Syahbandar Jangkar, BPTD XI Jawa Timur, Supervisi ASDP Wilker Jangkar, serta DDU. Sinergi lintas instansi tersebut menjadi kunci utama dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat pengguna jasa penyeberangan.

Berdasarkan hasil monitoring, jumlah penumpang KMP Wicitra Dharma I tercatat sebanyak 206 orang, terdiri dari 205 penumpang dewasa dan 1 anak/bayi. Seluruh penumpang diberangkatkan sesuai prosedur keselamatan yang telah ditetapkan.
Sertu R. Samosir menyampaikan bahwa kehadiran TNI di pelabuhan merupakan wujud nyata peran Koramil sebagai aparat kewilayahan dalam mendukung keamanan transportasi laut serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Kami siap bersinergi dengan seluruh instansi terkait demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif, khususnya di wilayah pelabuhan sebagai objek vital,” ujarnya.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan aktivitas penyeberangan di Pelabuhan Jangkar dapat berjalan dengan aman, lancar, dan tertib, serta semakin meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan transportasi laut.

Posting Komentar

0 Komentar