Personel Koramil 0823-03/Kapongan Dampingi Petani di Desa Curah Cotok untuk Dukung Ketahanan Pangan
Situbondo – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Personel Koramil 0823-03/Kapongan, Koptu M. Zainuri, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada para petani di Desa Curah Cotok, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo, Kegiatan ini merupakan bagian dari peran aktif TNI dalam membantu pemerintah daerah meningkatkan produktivitas sektor pertanian dan kesejahteraan masyarakat. Minggu 26/10/2025
Dengan penuh semangat dan keakraban, Koptu M. Zainuri terjun langsung ke sawah bersama para petani untuk memberikan motivasi serta membantu proses perawatan tanaman padi. Ia juga turut memberikan arahan terkait penggunaan pupuk dan teknik pengairan yang efisien. “Kami ingin kehadiran TNI di tengah masyarakat benar-benar dirasakan manfaatnya. Petani adalah pahlawan pangan, dan kami siap mendampingi mereka agar hasil panen meningkat,” ujar Koptu Zainuri.
Sikap ramah dan kepedulian Koptu Zainuri disambut hangat oleh para petani. Mereka merasa terbantu dengan perhatian dan dukungan yang diberikan oleh TNI melalui Koramil 0823-03/Kapongan. Para petani mengungkapkan bahwa kehadiran Babinsa tidak hanya menambah semangat kerja, tetapi juga menumbuhkan rasa kebersamaan dan gotong royong dalam mengelola lahan pertanian.
 
 
 
 
0 Komentar